Friday 26 August 2016

Sekarang Ada Versi Inggrisnya!

Halo semua! 

Ada yang baru nih dari tampilan Blog Dzikrurrokhim! Yup, sekarang ada edisi bahasa Inggrisnya. Sebenernya cuma iseng-iseng aja, ternyata gak terlalu susah kok (walaupun gak terlalu canggih, tapi lumayan lah...).

Aku juga ngucapin terimakasih banyak buat video di bawah ini. Tutorialnya gampang, dan orangnya bahkan sampai ngasih kode htmlnya. Thanks a lot pokoknya ^^.

Lalu kenapa nulis yang bahasa Inggris? Yah, seperti kita tahu, era globalisasi sekarang ini mengharuskan kita menguasai bahasa asing untuk memenangkan persaingan (ehm, bercanda). Sebenarnya cuma agar lebih banyak orang yang bisa baca ceritaku (siapa tahu ada yang bisa berguna buat mereka kan?) dan juga biar writing ku gak hancur-hancur banget. Soalnya, belakangan, aku agak bingung nyari kata dalam bahasa Indonesia, Inggris, sama Korea. Sering kebolak-balik gitu. Dan ini salah satu penyebab (menurutku) aku dapat C+ di salah satu mata kuliah semester lalu -___-. 

Walaupun begitu, dalam cerita yang sama, isi yang bahasa Inggris bisa jadi agak berbeda. Maklumlah, gak semua ekspresi bahasa Indonesia pas buat bahasa Inggris. Tapi kalau mau coba latihan reading bisa juga (lagian bahasanya bakal simpel-simpel aja kok).

Tapi berhubung liburan akan segera berakhir, isi blog yang bahasa Inggris mungkin untuk awal-awal tidak akan terlalu banyak :D. Dan mungkin (mungkin lho ya), di masa mendatang akan ada versi bahasa Koreanya (doakan saja bahasa Korea ku bertambah baik, terutama buat writingnya hehe).


No comments:

Post a Comment